Pro Dan Kontra Forex Di Masyarakat

Info Forex. Dunia Forex, jika kita berbicara mengenai Forex pasti akan ada pro dan kontra. Pertama-tama mari kita bahas dari dasar dulu apa itu Forex. FOREX (Foreign Exchange) adalah sebuah pasar perdagangan global yang memperdagangkan mata uang, dalam setiap hal pasti ada kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Keuntungan pertama di Forex adalah dari pergerakannya yang sangat fluktuatif karena sehari saja perputaran dana didalam Forex sebesar 5,3 Trilliun USD dan akan semakin bertambah lagi, yang kedua ialah waktu yang bebas atau tidak terikat sehingga kita bisa transaksi kapan saja dan dimana saja asalkan ada koneksi internet dan platform yang mendukung. Yang ketiga ialah keuntungan yang bersifat 2 arah, dikatakan 2 arah karena kita memperdagangkan mata uang secara berpasang-pasang contohnya EURUSD, jika kita masuk posisi buy maka kita membeli Euro terhadap USD dan jika kita masuk posisi Sell maka kita membeli USD terhadap Euro. Sebenarnya sama saja dengan kita biasa pergi ke exchanger atau bank untuk menukarkan Rupiah ke Dollar dan untuk di investasikan.

Sekarang Kelemahan dari Forex ini adalah karena pergerakannya yang sangat fluktuatif dan dipengaruhi banyak faktor, karena yang kita transaksikan adalah mata uang sebuah negara. Maka kita harus mengetahui kondisi negara tersebut. Pergerakan fluktuatif inilah yang sering merugikan banyak orang karena mereka yang tidak bersiap-siap dan antisipasi pergerakan yang besar ini. Dan memang kenyataannya lebih banyak orang yang mengalami kerugian besar daripada keuntungan besar. Ada yang berhasil membeli mobil dari forex dan ada juga yang menjual mobilnya karena forex, ada yang bisa membeli sebuah rumah dari forex namun ada juga yang menjual rumahnya karena forex. Sebenarnya didalam trading Forex ini yang paling utama adalah psikologi dan mindset saja, dan di Indonesia banyak orang yang meremehkan hal tersebut dan mencari-cari strategi atau teknik yang bisa memberikan profit ribuan persen dan percayalah semua itu hanyalah “bullshit”. Banyak nasihat dari orang yang sudah sukses di Forex ini adalah kuasai dirimu yang artinya kuasai emosi ketika loss dan sabar untuk masuk ke dalam market.

Dan Forex ini tentu juga ada mafia-mafianya dimana mafia ini biasa dengan PDnya membeberkan history trading yang entah miliknya atau bukan dan mungkin bisa saja hasil editan dengan profit yang sangat besar sehingga membuat orang tertarik dan terkagun-kagum, dan langkah selanjutnya adalah dengan menjual strategi, robot, atau indikator, jualan IB (Introducing Broker) ataupun juga membuka sebuah seminar/workshop dan yang paling parahnya adalah dengan mencari investor yang tujuan sebenarnya adalah membawa lari uang investornya. Dan justru jika orang yang sudah sukses tidak akan mempublikasikannya karena mereka dari trading saja sudah bisa mendapatkan uang yang cukup banyak.

Recent Post

Saham, Pasar Minyak Digerakkan oleh Harapan Pedagang

Saham, Pasar Minyak Digerakkan oleh Harapan Pedagang Saham, Pasar Minyak Digerakkan oleh...

Beredar Rumor Bahwa Brexit Tidak Membantu Sterling

Beredar Rumor Bahwa Brexit Tidak Membantu Sterling Beredar Rumor Bahwa Brexit Tidak Membantu...

Hari yang Sangat Sepi dalam Perdagangan Forex

Hari yang Sangat Sepi dalam Perdagangan Forex Kemarin pasar forex sangat sepi tetapi hari ini...

Cadangan Valas Meningkat Menjadi US $120,7 Miliar

Cadangan Valas Meningkat Menjadi US $120,7 Miliar Bank Indonesia (BI) mengumumkan pada hari...

Harga Minyak Melambung saat Ketakutan akan Perang Dagang Mencuat Kembali

Harga Minyak Melambung Kembali saat Ketakutan akan Perang Dagang Harga minyak melambung naik di...

Broker News

Metode Scalping Forex Terbaik

Jika Anda ingin mulai melakukan scalping di Forex, Anda perlu berpikir ulang tentang keseluruhan...

Apa yang Dimaksud Dengan Scalping Dalam Perdagangan Forex?

Ketika orang berbicara tentang trading Forex secara online dalam jangka pendek, mereka hampir...

Bagaimana Cara Trader Mengelola Risiko Perdagangan Mereka?

Manajemen risiko Forex adalah titik esensial tempat bergantungnya profitabilitas transaksi....

Apa Strategi Terbaik untuk Trading Jangka Pendek?

Trading short-term atau jangka pendek dapat menjadi sangat menguntungkan, namun juga berisiko...

Bagaimana Agar Dapat Menguasai Analisis Teknikal?

Salah satu cara terbaik untuk membuat prakiraan pergerakan harga di masa mendatang pada pasar Forex...

Mau tau berita terbaru Forex Indonesia? Gratis!

Info Artikel dan promosi Terbaru, akan di email ke Anda

Popular Post this month

Cara Bermain Forex Untuk Pemula Tanpa Modal

Dari waktu ke waktu, cara bermain forex untuk pemula tanpa modal makin sering disebut-sebut sebagai...

Langkah Mudah Cara Main Olymp Trade

Trading Binary Option memang saat ini sangat digemari oleh banyak orang yang ingin mendapatkan...

5 Web Forex Indonesia Gratis Tanpa Deposit

Bagi para trader newbie atau pemula, website forex yang memberikan penawaran bonus gratis tanpa...

Menelusuri Broker Yang Terdaftar Di BAPPEBTI 2017

Saat memilih broker forex, biasanya Anda akan berfokus pada berbagai kondisi trading seperti...

Pengertian Apa Itu Forex Trading

Apa Itu Forex? Forex, atau Foreign Exchange, adalah pasar tak terpusat dimana mata uang dunia...