Akankah Bank Sentral Eropa Melihat Kenyataan Sekarang?

Hari ini adalah pertemuan Bank Sentral Eropa yang akan diadakan sekitar tengah hari: Suku bunga dan suku bunga refinancing diharapkan tetap tidak berubah seperti yang sudah lama, tetapi pernyataan suku bunga dan konferensi pers dari Mario Draghi akan penting untuk diikuti, terutama jika mereka mengakui situasi yang sulit ini berada pada zona Eropa dan perekonomian global.
Perekonomian Eropa telah melambat dan beberapa sektor telah jatuh ke dalam kontraksi. Secara resmi perekonomian Italia resesi sejak kontraksi dua kuartal lalu pada 2018. Sektor jasa juga mengalami kontraksi di Italia dan Prancis, tetapi angka pada hari Selasa menunjukkan sedikit peningkatan, dimana peningkatan tersebut cukup untuk menarik mereka keluar dari kontraksi.
Baca Juga: ECB Mengatakan Selamat Tinggal untuk QE
Walaupun, Perekonomian sedang melemah dan manufaktur Italia dan Jerman sedang mengalami kontraksi. Sentiment investor negatif dan selain itu kami mempunyai pemberitaan Brexit yang akan datang. Belum cukup dengan itu semua, rencana Trump untuk menempatkan tarif Autos pada mobil-mobil Eropa yang berarti akan menjadikan hal yang buruk.
Hal ini harus memaksa Bank Sentral Eropa melihat gambaran yang sedang terjadi dan mungkin mengevaluasi kembali situasi dan memproyeksikan Gross Domestic Product (Produk Domestik Bruto) dan inflasi mereka. Reserve Bank of Australia berubah sedikit dovish pada hari Selasa dan kemarin kami melihat Bank Kanada melakukan hal yang sama.
Baca Juga: Setelah ECB, Euro Melemah karena Isu Italia Memburuk
Sekarang giliran Bank Sentral Eropa berubah dovish dan apabila mereka melakukannya, Euro akan jatuh sangat rendah dan EUR/USD akan break di bawah 1.12.
Sumber: www.fxleaders.com