Terimbas Krisis Turki, Euro Sentuh Level Terendah 13 Bulan

Menyusul krisis Turki yang disebabkan oleh sanksi AS dan kejatuhan Lira, EUR/USD terus merosot hingga menjajaki area terendah 13 bulan. Mata uang tersebut berada dalam tekanan setelah ECB dikabarkan turut mencemaskan dampak krisis Turki. Secara teknikal pun, para pakar dalam analisa forex masing-masing masih berpandangan bearish terhadap Euro.

Krisis Turki yang disebabkan oleh sanksi AS
Krisis Turki yang disebabkan oleh sanksi AS

Analisa Forex Fundamental EUR/USD

Euro merosot sejak akhir pekan lalu, mengikuti Lira yang terus meluncur turun karena laporan mengenai kekhawatiran ECB terhadap krisis Turki. Bank Sentral Eropa tersebut menekankan bahwa krisis Turki tak cuma dirasakan secara domestik saja, tapi dampaknya juga akan meluas, mengingat negara tersebut memiliki hutang terhadap bank-bank di beberapa negara Eropa. Keresahan terhadap risiko kredit macet ini wajar adanya, mengingat tanggapan Presiden Tayyip Erdogan atas sanksi AS tampaknya justru memperparah keadaan.

Dilansir dari beberapa media internasional, Erdogan menyerukan kepada warganya untuk bergegas menukarkan uang atau aset asing apapun yang mereka punya untuk ditukarkan ke Lira. Bermaksud mendukung posisi Lira terhadap Dolar AS yang terus saja tenggelam, langkah itu justru dinilai semakin membuat kondisi makin buruk. Analisa forex fundamental dari para pakar pun semakin memupus ekspektasi terhadap pemulihan Lira dalam waktu dekat.

Meski demikian, dalam perkembangan terbaru yang diberitakan Senin malam kemarin (WIB), Berat Albayrak selaku Menteri Keuangan Turki sudah mengkonfirmasi jika pemerintahannya telah menyurun rencana untuk mengurangi kekhawatiran para investor. Ia juga mengungkapkan bahwa para tokoh perbankan telah membatasi transaksi Swap dalam pertukaran mata uang.

Sayangnya, belum ada penjelasan yang lebih terperinci mengenai rencana tersebut, sehingga Lira gagal memulihkan diri dari penurunan terburuk sepanjang masa. Menurut analisa forex Andrew Robinson dari MarketPulse, Lira semakin memperpanjang bias penurunannya, terlihat dari Dolar AS yang sudah mencapai 7.0081 per Lira. Sementara itu, EUR/USD masih mencoba rebound di kisaran 1.1381.

Analisa Forex Teknikal EUR/USD

Sebelum menduduki level 1.1381, EUR/USD sempat terperosok ke level 1.1366, kisaran terendah yang belum pernah tersentuh sejak Juli tahun lalu. Artinya, pemulihan yang berusaha dicetak pasangan mata uang tersebut kembali terkikis oleh kekhawatiran investor terkait krisis Turki.

Baca juga : Euro Bertahan di Tengah Krisis Turki yang Mendorong Keamanan

Menurut analisa forex Ilya Spivak dari DailyFX, EUR/USD kemungkinan akan sedikit terkoreksi naik sebelum kembali ambles. Penguatan jangka pendek itu diproyeksikan terjadi karena adanya Divergence positif dari pergerakan harga dan indikator RSI di time frame H4.

EUR/USD h4
EUR/USD h4

Sementara itu, harga pada time frame harian telah membentuk pola Triangle yang sudah ter-breakout. Harga kini menjorok ke Fibonacci Expansion 50% di level 1.1329. Jika candle harian tertutup di bawah level tersebut, maka harga akan kembali meluncur turun dengan target support berikutnya di sekitar Fibonacci Expansion 61.8% (1.1206).

EURUSD Harian
EURUSD Harian

Baca juga : Analisa Forex EUR/USD dan GBP/USD

Di sisi lain, peluang kenaikan EUR/USD akan terbuka jika harga berhasil mendaki dan terkonfirmasi menembus Fibonacci 38.2% di level 1.1452. Apabila skenario bullish dalam analisa forex ini terjadi, maka resistance harga berikutnya akan terpatok di kisaran 1.1527-77.

Recent Post

Turki Menaikan Tarif Pada Beberapa Komoditas Impor AS

Turki Menaikan Tarif Impor AS Turki telah melipatgandakan tarif untuk beberapa komoditas impor...

Saham Harley-Davidson Mendekati Breakdown Setelah Tweet Trump

Saham Harley-Davidson Saham Harley-Davidson, Inc telah jatuh hampir sebesar 4% dalam minggu...

Qatar akan berinvestasi $ 15 miliar di Turki

Qatar akan berinvestasi untuk Turki ANKARA - Qatar menjanjikan $ 15 miliar investasi di Turki...

Dolar Memperoleh Posisi Tertinggi, Turki Mengalami Kekacauan

Dolar Memperoleh Posisi Tertinggi Dolar stabil terhadap para pesaingnya di level tertinggi...

Importir Minyak Tiongkok Menghindari Minyak Mentah AS

SINGAPURA/BEIJING - Importir minyak Tiongkok menghindari pembelian minyak mentah AS karena mereka...

Broker News

Analisis Fundamental Dalam Forex Trading

Analisis Fundamental Dalam dunia perdagangan Forex, analisis fundamental bertujuan menganalisis...

Manajemen risiko dalam trading forex trading: tips & trik

Cukup jelas bahwa operasi trading mana pun di pasar finansial bagaimanapun juga akan berhubungan...

Profil Broker Forex PT Askap Futures

Askap Futures adalah salah satu broker forex terbesar dan tertua di Indonesia yang telah berdiri...

PT. Agrodana Futures

PT Agrodana Futures adalah salah satu pialang berjangka lokal Indonesia yang juga berperan sebagai...

PT. Topgrowth Futures

PT Topgrowth Futures adalah perusahaan pialang (broker) yang memfasilitasi perdagangan online untuk...

Popular Post this month

Cara Bermain Forex Untuk Pemula Tanpa Modal

Dari waktu ke waktu, cara bermain forex untuk pemula tanpa modal makin sering disebut-sebut sebagai...

5 Web Forex Indonesia Gratis Tanpa Deposit

Bagi para trader newbie atau pemula, website forex yang memberikan penawaran bonus gratis tanpa...

Langkah Mudah Cara Main Olymp Trade

Trading Binary Option memang saat ini sangat digemari oleh banyak orang yang ingin mendapatkan...

Menelusuri Broker Yang Terdaftar Di BAPPEBTI 2017

Saat memilih broker forex, biasanya Anda akan berfokus pada berbagai kondisi trading seperti...

Daftar Broker Forex Resmi Di Indonesia

Trading forex adalah salah satu cara investasi jangka pendek yang bisa dilakukan dengan mudah oleh...