Apa Saja Keunggulan Menggunakan MetaTrader 5 Di Broker Forex?

Umumnya, trader forex mengandalkan MetaTrader 4 sebagai platform saat melakukan aktivitas trading forex. Penggunaan MetaTrader 4 memang begitu familiar di kalangan trader, hingga platform tersebut menjadi software trading ‘sejuta umat’ yang paling umum dan banyak dikenal. Akan tetapi, perusahaan penyedia MetaTrader 4, MetaQuotes, sebenarnya telah merilis generasi baru bertajuk MetaTrader 5. Apa saja keunggulan MetaTrader 5?

keunggulan metatrader 5

1. Performa Lebih Optimal
Tidak seperti MetaTrader 4 yang masih sering freeze atau bahkan tertutup sendiri saat memori sedang penuh, MetaTrader 5 dapat meminimalisir risiko terjadinya hal-hal tersebut. Pada dasarnya, MetaTrader 5 memang dimaksimalkan sebagai aplikasi yang bisa beroperasi dengan lebih cepat dan ringan, sehingga standar performanya pun bisa lebih tinggi ketimbang penggunaan MetaTrader 4.

2. Mempermudah Trading Intermarket Secara Simultan
Salah satu kapasitas MetaTrader 5 yang paling diunggulkan adalah kemampuannya untuk menyajikan platform trading forex, options, futures, dan saham dalam satu interface. Kemampuan ini sangat bermanfaat bagi para trader yang bermain di beberapa pasar sekaligus, baik untuk memaksimalkan money management atau melakukan diversifikasi risiko.

3. Time Frame Dan Indikator Lebih Beragam
Jika MetaTrader 4 banyak disukai karena pilihan time frame dan indikator yang beragam, maka MetaTrader 5 mampu menyajikan variasi yang lebih bermacam-macam lagi. Tak tanggung-tanggung, MetaTrader 5 sanggup menampilkan 21 jenis time frame, jauh di atas kemampuan MetaTrader 4 yang hanya menyediakan 9 pilihan time frame. Di samping itu, ragam indikator teknikal MetaTrader 5 memiliki opsi yang lebih ekstensif dari MetaTrader 4. Contohnya saja, MetaTrader 5 tidak sekedar memiliki Moving Average dengan 3 jenis standar-nya (Simple, Exponential, Weighted), tapi juga mempunyai alternatif siap pakai seperti Triple Exponential Moving Average, Double Exponential Moving Average, Fractal Adaptive Moving Average, dan masih banyak lagi.

Baik time frame maupun indikator teknikal bisa sangat berpengaruh bagi kemudahan analisa trader. Jika pilihan yang disediakan platform terbatas, maka hal itu akan menghambat kelancaran analisa trader untuk memperkirakan arah pergerakan harga dengan lebih optimal. Jadi keunggulan MetaTrader 5 yang bisa menawarkan lebih banyak macam time frame dan indikator adalah solusi tepat untuk menyempurnakan analisa trading forex para trader.

MetaTrader 5 Masih Berjuang Meraih Perhatian Trader
Keunggulan MetaTrader 5 lebih baik dibandingkan pendahulunya. Sayangnya, kelebihan-kelebihan di atas tidak secara praktis memenangkan MetaTrader 5 dalam peta persaingan platform trading. Versi baru MetaTrader 4 ini justru kesulitan menggeser popularitas pendahulunya yang masih berfungsi optimal dan sudah terlanjur ‘merebut hati’ kebanyakan trader. Selain itu, keterbatasan MetaTrader 5 dalam memfasilitasi strategi hedging satu pair dan transisi penggunaan custom indicator atau software lain, telah membuat platform ini kurang difavoritkan oleh mereka yang masih nyaman dengan fasilitas MetaTrader 4.

Namun kini, MetaQuotes perlahan-lahan mulai menggalakkan penggunaan MetaTrader 5, dengan mengganti default platform unduhan di situs resminya menjadi MetaTrader 5. Perusahaan penyedia teknologi trading itu diketahui sudah meniadakan opsi download MetaTrader 4, bahkan di laman khusus MetaTrader 4 sekalipun. Broker-broker forex saat ini juga sudah semakin banyak yang menawarkan MetaTrader 5, di samping tetap mempertahankan layanan MetaTrader 4 masing-masing. Belakangan, mereka telah menyuguhkan versi WebTrader dari MetaTrader 5 untuk mempermudah trader mengakses platform di manapun, kapanpun, dan dengan perangkat apapun.

Recent Post

Diciptakannya Pekerjaan AS Dibulan Desember Diluar Ekspektasi

Lapangan Pekerjaan Hanya sebuah perubahan, saya pikir Anda mungkin menghargai kabar baik -...

Dolar Goyah Karena Komentar Fed, Saham Asia Terus Menguat

Dolar Goyah Karena Komentar Fed, Saham Asia Terus Menguat Di hari kamis kemarin Dolar mulai...

Ancaman Dari pemilihan Umum Menekan Sterling

Ancaman Dari pemilihan Umum Menekan Sterling Pound Sterling berada di bawah tekanan terhadap...

Euro Naik Tajam terhadap Dolar yang Lesu

Euro Naik Tajam terhadap Dolar yang Lesu Saingan dolar AS menuai manfaat dari dolar yang...

Alarm Tidak adanya Kesepakatan Brexit

Alarm Tidak adanya Kesepakatan Brexit Alarm Tidak adanya Kesepakatan Brexit. Kemarin pemerintah...

Broker News

Metode Scalping Forex Terbaik

Jika Anda ingin mulai melakukan scalping di Forex, Anda perlu berpikir ulang tentang keseluruhan...

Apa yang Dimaksud Dengan Scalping Dalam Perdagangan Forex?

Ketika orang berbicara tentang trading Forex secara online dalam jangka pendek, mereka hampir...

Bagaimana Cara Trader Mengelola Risiko Perdagangan Mereka?

Manajemen risiko Forex adalah titik esensial tempat bergantungnya profitabilitas transaksi....

Apa Strategi Terbaik untuk Trading Jangka Pendek?

Trading short-term atau jangka pendek dapat menjadi sangat menguntungkan, namun juga berisiko...

Bagaimana Agar Dapat Menguasai Analisis Teknikal?

Salah satu cara terbaik untuk membuat prakiraan pergerakan harga di masa mendatang pada pasar Forex...

Mau tau berita terbaru Forex Indonesia? Gratis!

Info Artikel dan promosi Terbaru, akan di email ke Anda

Popular Post this month

Cara Bermain Forex Untuk Pemula Tanpa Modal

Dari waktu ke waktu, cara bermain forex untuk pemula tanpa modal makin sering disebut-sebut sebagai...

Langkah Mudah Cara Main Olymp Trade

Trading Binary Option memang saat ini sangat digemari oleh banyak orang yang ingin mendapatkan...

5 Web Forex Indonesia Gratis Tanpa Deposit

Bagi para trader newbie atau pemula, website forex yang memberikan penawaran bonus gratis tanpa...

Pengertian Apa Itu Forex Trading

Apa Itu Forex? Forex, atau Foreign Exchange, adalah pasar tak terpusat dimana mata uang dunia...

Menelusuri Broker Yang Terdaftar Di BAPPEBTI 2017

Saat memilih broker forex, biasanya Anda akan berfokus pada berbagai kondisi trading seperti...